Metrotvnews, Jakarta: Kasus flu burung
yang menyerang beberapa wilayah di Jawa Tengah kini sudah menjangkiti Jakarta,
terutama wilayah Jakarta Utara.
Terdeteksinya virus aviant influenza (AI)
itu setelah Suku Dinas Peternakan, Perikanan, dan Kelautan (P2K) Jakut
mendapati laporan dari seorang warga yang unggasnya mati mendadak.
"Iya, memang benar sudah ada kasus
flu burung. Tepatnya tanggal 1 Januari 2012 ada laporan warga Kebon Bawang yang
mendapati ayamnya mati mendadak," ungkap Kepala Seksi Pengawasan dan
Pengendalian Sudin P2K Jakut, Mochamad Mikron, Kepada Media Indonesia, Selasa
(8/1).
Sudin P2K Jakut kemudian mendatangi rumah
Khairiyah, pemilik unggas yang mati, untuk mengambil uji sampel. Hasil uji
darah unggas yang diambil di balai kesehatan hewan dan ikan (BKHI) ditemukan
hasil positif terjangkiti virus flu burung.
"Setelah kita dapti hasil yang
positif, kita lalu memusnahkan dengan cara membakar semua ayam yang ada di
kandang di rumah tersebut," kata Mikron.
Untuk mencegah dan antisipasi penyebaran
virus, pihak Sudin P2K lalu melakukan sweeping unggas skala besar yaitu di
seluruh wilayah RW 014 ditambah dengan RT 012/02 Kelurahan Kebon Bawang,
Tanjung Priok, Jakarta Utara.
"Jadi yang ayam kita ambil semua.
Sedangkan untuk burung peliharaan dan ayam bangkok kita ambil darahnya untuk
sampel. Kita belum dapat jawabannya," tegas Mikron.
Menurut Mikron, pihaknya sudah
berkoordinasi dengan seluruh Lurah dan Camat se-Jakarta Utara untuk selalu
memantau keadaan di wilayahnya dan melaporkan jika mendapati ada kasus unggas
yang mati mendadak. Pihaknya juga akan selalu melakukan pantauan secara acak di
lokasi-lokasi unggas.
Mikron mengatakan, siklus perubahan cuaca
yang terjadi pada masa transisi pergantian tahun umumnya memang kadang
menyebabkan kematian unggas. Karena itu, Mikron meminta warga meningkatkan
kewaspadaannya dan mengenali ciri-ciri kasus kematian unggas di lingkungan
masing-masing.
"Untuk lebih pasti dan antisipasi,
baiknya warga langsung melapor kalau mendapati kasus unggas mati. Biar
terdeteksinya dengan cepat dan tahu persoalannya secara pas," pungkasnya.
(*/OL-3)
sumber: MetroTv News
Posting Komentar